Senin, 16 September 2024

PDIP Ucapkan Terima Kasih Pada MK dan KPU

JAKARTA Partai Demokrasi Indonesia-Perjuangan (PDI-P) menyampaikan apresiasi dan hormat kepada putusan Mahkamah Konstitusi (MK) tentang sengketa Pemilihan Presiden 2014 yang telah diputuskan Kamis (21/8) kemarin.

“Atas keputusan Mahkamah Konstitusi terkait gugatan Pilpres 2014, kita menyampaikan apresiasi dan Hormat serta mengucapkan selamat sukses kepada semua pihak atas doa dukungan kita semuanya,” demikian Sekretaris Jenderal PDI-P, Tjahjo Kumolo kepada Bergelora.com di Jakarta, Jumat (22/8).

PDIP menurutnya menghargai setiap keputusan MK yang berdasarkan fakta-fakta persidangan berupa saksi dan alat bukti yang terbuka.

“Kita hargai hak pendapat pihak manapun dalam menilai keputusan MK. Bagi kami sebagaibagian dari negara Republik Indonesia yang berdasarkan hukum dan taat konstitus.i kita menghargai keputusan MK berdasarkan fakta persidangan berupa saksi-saksi dan alat bukti yang terbuka,” ujarnya.

Sebagai Ketua Tim Pemenangan Jokowi-JK, PDIP juga menyampaikan menyampaikan selamat dan sukses kepada Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) serta Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP) yang telah melaksanakan tugas.

“Kami juga menyatakan terima kasih kepada KPU, Baaslu dan DKPP yang telah mampu melaksanakan tugas konstitusinya sebagai penyelenggara pemilu dan pengawas pemilu secara demokratis jurdil,” ujarnya.

Ia juga menyatakan terima kasih kepada pemerintah dan partai-partai politik yang mampu menggerakkan partisipasi pemilih dengan baik dan menyiapkan berbagai bukti dan saksi-saksi dalam persidangan MK.

“Kita menyampaikan apresiasi kepada semua pihak dan tetap mengharapkan doa dukungan kepada pemerintahan Jokowi-JK yang amanah memimpin pemerintahan presidensil yang bersih, effektif dan effisien dalam kabinet kerja profesional dan kabinet bersih. Untuk meningkatkan kesejahteraan rakyat dan meningkatkan kwalitas pembangunan NKRI yang berdaulat,” ujarnya. (Dian Dharma Tungga)

Artikel Terkait

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Stay Connected

342FansSuka
1,543PengikutMengikuti
1,100PelangganBerlangganan

Terbaru