Senin, 17 Februari 2025

Peringatan Hari Persatuan Rakyat Di Lapangan Merah

MOSKOW- Peringatan Unity Day 4 November 2016 dengan tema “We Are United”  diikuti 80.000 orang yang berkumpul di Stasiun Metro Mayakovkaya. Sungguh sebuah pengalaman indah melihat seluruh rakyat Rusia, antusias merayakan persatuan.

 

Setelah berkumpul tertib, rakyat bekas negara Adi-daya Uni Soviet itu berjalan melalui penjagaan ketat polisi. Dengan tertib melalui smart scan satu persatu peserta diperiksa agar tidak membawa minuman alkohol masuk ke area yang akan dilalui jalan.

Selesai melalui pemeriksaan rakyat Moskow langsung berbaris menuju Lapangan Merah Kremlin memperingati Unity Day.

Semua unsur lapisan masyarakat berkumpul bersama di Lapangan bersejarah revolusi itu. dari kaum agamawan Islam maupun Katholik Orthodox, buruh, tentara, seniman, mahasiswa, petani dan lainnya.

Sepanjang jalan yang dilalui barisan raksasa itu melewati layar-layar besar yang terpampang mengumandangkan lagu-lagu patriotik Russia yang menimbulkan semangat kebersamaan sebagai sebuah bangsa. Masyarakat menghadiri Unity Day dengan biaya sendiri-sendiri.

Hari Persatuan atau yang biasa disebut Hari Persatuan Rakyat (Russian: День народного единства, Denʹ narodnogo yedinstva) adalah hari libur nasional di rusia yang dirayakan setiap 4 November (kalender lama: 22 Oktober). Hari ini diperingati untuk merayakan  perlawanan rakyat yang berhasil mengusir pasukan pendudukan Polandia dari Moskow pada bulan November 1612. Hari itu merupakan titik balik kemenangan rakyat Moskow melawan Polandia (1605-1618).

Patung Vlamimir I Lenin tetap berdiri di Moskow (Ist)Hari Persatuan Rakyat Rusia itu sendiri merupakan cerminan dari persatuan semua kelas masyarakat Rusia untuk menjaga kedaulatan Rusia,– bukan oleh Tsar Rusia ataupun gereja. Pada tahun 1613 Tsar Mikhail Romanov meresmikan hari libur nasional dengan nama Hari Pembebasan Moskow Dari Penjajahan Polandia.

Peringatan itu dirayakan Kekaisaran Rusia sampai tahun 1917, sampai digantikan dengan peringatan Hari Revolusi Rusia. Kemudian Hari Persatuan ditetapkan kembali untuk diperingai oleh Federasi Rusia pada tahun 2005, seperti pada tahun 1612. Hari ini juga dirayakan sebagai hari raya Ortodoks Rusia untuk mengenang Our Lady of Kazan.

Presiden Vladimir Putin lah yang menentapkan kembali Hari Persatuan tersebut, untuk menggantikan peringatan Revolusi Oktober, yang dikenal sebagai Hari Besar Revolusi Oktober Sosialis selama periode Soviet dan sebagai Hari Konsiliasi di masa pasca-Uni Soviet yang dulunya diperingati setiap tanggal 7 November.

Keputusan Presiden Vladimir Putin sempat membangkitkan kemarahan beberapa kalangan dari masyarakat, khususnya dari Partai Komunis, yang melanjutkan perayaan pada 7 November. Sebelum Putin, Boris Yeltsin sudah perlahan-lahan merubah pelan-pelan kebiasaan itu. Dibawah Putin perubahan itu memicu kontroversi yang berlanjut beberapa tahun kemudian.

Namun peringatan tahun ini semakin mendorong semangat rakyat Rusia untuk mempererat persatuan rakyat Rusia dibawah kepemimpinan Vladimir Putin. (Kusuma Grigoreiva)

 

Artikel Terkait

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

342FansSuka
1,543PengikutMengikuti
1,110PelangganBerlangganan

Terbaru