Sabtu, 18 Januari 2025

Pemilu Langgengkan Sistim Yang Rusak

JAKARTA- Selain harus menghadapi berbagai tuntutan di arbitrase internasional. Masalah berat lain yang harus dihadapi oleh Presiden hasil Pemilihan Presiden 2014 yang akan datang adalah soal hutang luar negeri.

“Sistim ekonomi dan politik di Indonesia saat ini ibarat mobil rusak. Kita dipaksa memilih presiden yang akan menjadi sopir padahal mobil sudah rusak. Sopir menyetir mobil rusak, kalau gak mogok ya masuk jurang resikonya. Jadi. Pemilu gak bisa selamat Indonesia. Hanya untuk melanggengkan sistim lama yang udah rusak,” Salamuddin Daeng, peneliti dari Institut For Global Justice (IGJ) dalam Forum Publik bertemakan “Ketahanan Bangsa dan Pemilu 2014” yang diadakan oleh Dewan Kesehatan Rakyat (DKR) dan Departemen Dalam Negeri di Jakarta, Kamis (19/6).

Ia memaparkan bahwa hutang luar negeri Indonesia saat ini telah mencapai 270 Milyar Dollar atau kurang lebih Rp 3.000 Triliun.

“Utang swasta kepada luar negeri semakin gede. Kalau bankrut, negara yang bayar. Kita rakyat yang tanggung. Setiap tahun kita musti bayar hutang luar negeri sebesar Rp 80 Triliun,” ujarnya

Menurutnya siapapun presiden yang akan terpilih dalam Pilpres 2014 ini, tidak akan sanggup membayar hutang-hutang luar negeri yang sudah menggurita.

“Cara mereka untuk mengatasi hutang hanyalah dengan berhutang lagi. Gali lobang tutup lobang. Lembaga-lembaga keuangan dunia dan caslo-calonya di Indonesia yang akan terus menerus memanen keuntungan dari bisnis kotor ini,” jelasnya kepada Bergelora.com ditengah forum itu.

Menurut Salamuddin, indonesia akan mengalami tripel defisit yaitu defisit perdagangan, defisit akibat transaksi yang berjalan dan defisit dalam APBN.

“Selain hutang, kedua kandidat presiden merencanakan untuk mencabut subsidi BBM yang akan berdampak memukul ekonomi rakyat. Ini akibat ketidak mampuan pemerintah mengatasi tantangan dari luar negeri. Walaupun negeri kaya, Indonesia tidak pernah tahu berapa nilai SDA nya yang dibawa lagi ke luar negeri,” ujarnya. (Tiara Hidup)

Artikel Terkait

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

342FansSuka
1,543PengikutMengikuti
1,110PelangganBerlangganan

Terbaru