BANDARLAMPUNG- Gubernur Lampung M. Ridho Ficardo menyatakan sudah mengajukan usulan tiga nama ke Mendagri untuk ditetapkan sebagai Pj Bupati Kabupaten Pesisir Barat (KPB) menggantikan Kherlani yang masa jabatannya segera berakhir tanggal 22 April mendatang.
“Untuk Pj bupati Pesisir Barat sedang kita ajukan ke Mendagri, ada tiga nama kita usulkan,” kata Ridho usai menghadiri acara Seminar Nasionan dan Deklarasi Revolusi Mental Pemuda di GSG Unila, Kamis (9/4).
Saat didesak untuk membocorkan siapa saja tiga nama dimaksud, Ridho enggan mengungkapkan dan berpura-pura lupa.
“Waduh kalau namanya saya lupa, agar rapat kayaknya namanya,” kilah Ridho seraya tertawa.
Begitupun saat dikonfirmasi terkait rumor bahwa pasca ditarik sebagai Pj Bupati Pesisir Barat, Kherlani akan ditempatkan sebagai Pj Walikota Bandarlampung mendatang, lagi-lagi Ridho enggan komentar.
“Waduh saya juga tidak tahu, kok malah kalian yang lebih tahu dari saya,” sergahnya.
Meski demikian Ridho memastikan pertengahan April ini Pj Bupati Pesisir Barat yang baru segera dilantik.
“Kalau siapa Pj nya nanti saja, belum saatnya sekarang diumumkan,” tegasnya.
Sebelumnya Asisten I Bidang Pemerintahan Tauhidi mengatakan meskipun Gubernur merupakan ketua DPD Partai Demokrat Lampung, dirinya memastikan akan objektif dan selektif dalam menempatkan delapan Pj bupati/walikota  yang akan menggelar pilkada Desember mendatang.
“Gubernur, pasti bisa memisahkan antara kepentingan politik dengan kepentingan publik, sehingga akan objektif dan selektif dalam menempatkan para Pj itu nanti,” kata Tauhidi, saat ditemui Bergelora.com di ruang kerjanya, Senin (6/4).
Saat dikonfirmasi nama-nama yang akan ditempatkan sebagai PJ, Tauhidi enggan mengatakan. Pasalnya hal tersebut sepenuhnya kewenangan Gubernur.
“Untuk nama, Gubernur yang berhak mengatakan. Tapi dapat saya pastikan nama Pj sudah ada, khususnya kabupaten Pesisir Barat. Sebab untuk Pesisir Barat 22 April 2015 harus sudah ada pergatian,” kata mantan Kadis Pendidikan itu.
Disinggung posisi yang akan ditempati kherlani di Pemprov, dia mengaku belum mengetahui. Begitupun mengenai rumor yang menyebut Tauhidi akan ditempatkan sebagai Pj Kota Bandarlampung mendatang, sebelum ditempatkan sebagai Sekda menggantikan Arinal Junaidi yang akan pensiun, Tauhidi juga bungkam.
“Golongan Kherlani sebentar lagi IV e, dan di Pemprov Lampung hanya ada dua Hanan A. rozak, dan Bupati Tulang Bawang yang sudah mencapai golongan tersebut. Soal itu silakan konfirmasi ke Gubernur,” tandasnya.
Terpisah, Pj Bupati Kabupaten Pesisir Barat Kherlani mengaku siap jika ditarik kembali oleh Gubernur Lampung.
“Saya hanya staf, itu wewenang Gubernur. Jadi saya akan siap ditempatkan dimana saja,” ujarnya. (Ernesto A. Guevara)